Kindairy: Event Aktivasi di 30 Sekolah untuk Awareness

Brand activation agency Pradipta mensupport school to school activation KIN Yogurt snacking sehat di sekolah dasar.

Tantangan yang Dihadapi

Meskipun KIN Yogurt sudah dikenal di pasar umum, tingkat awareness di lingkungan sekolah masih rendah. 

Anak-anak lebih terbiasa dengan jajanan kantin seperti minuman manis atau camilan ringan, sehingga yogurt belum menjadi pilihan snack sehat  di keseharian mereka.

KIN ingin menyatukan antara pengalaman memorable dengan produk mereka. Ini memerlukan pendekatan edukasi yang kreatif dan pengalaman interaktif dengan murid-murid agar siswa tidak hanya mengenal KIN Yogurt, tetapi juga tertarik untuk membeli kembali kedepannya. Target sekolah yang ingin di jangkau sebanyak 30 di Jabodetabek.

Eksekusi Program

Pradipta mensupport eksekusi School to School Activation KIN Yogurt yang mencakup:

  1. Koordinasi dengan pihak sekolah: survei lokasi, pengajuan proposal perizinan, serta penyesuaian jadwal aktivasi agar sesuai dengan kegiatan sekolah.
  2. Sales promotion outsourcing dan training manpower: merekrut tim yang berpengalaman dalam berinteraksi dengan siswa, kemudian memberikan briefing dan training agar edukasi dapat disampaikan dengan sesuai konsep yang telah disiapkan.
  3. Aktivitas interaktif dan sampling: mengedukasi siswa tentang manfaat KIN yogurt melalui kegiatan yang engaging seperti lomba Ranking 1, membaca komik, serta kompetisi kelompok. Semua aktivitas yang berlangsung kami kaitkan kembali dengan KIN Yoghurt. Selain fun, kami jugamembagikan sampel agar mereka bisa merasakan langsung kelezatan KIN Yogurt kepada seluruh murid dan guru.
  4. Branding kantin sekolah: memaksimalkan visibilitas KIN Yogurt di lingkungan sekolah dengan pemasangan flag chain di area kantin.
  5. Pelaksanaan bertahap: dengan total 5 tim yang terdiri dari 4 orang per tim, aktivasi dilakukan secara paralel di berbagai sekolah untuk mencapai target 30 sekolah di Jabodetabek dalam satu bulan.
Manpower outsourcing Pradipta membagikan sampel KIN Yogurt kepada siswa untuk memperkenalkan camilan sehat di sekolah dasar.
Tim promotor Pradipta menjalankan aktivitas edukatif dan games Ranking 1 untuk meningkatkan minat siswa terhadap KIN Yogurt.
SPG dan tim promotor Pradipta memperkenalkan KIN Yogurt melalui kegiatan sampling dan branding kantin sekolah di Jabodetabek.
Brand activation agency Pradipta mengoptimalkan sampling selling KIN Yogurt di sekolah dasar untuk meningkatkan awareness dan penjualan.

Hasil Program

Aktivasi School to School KIN Yogurt berhasil menjangkau 30 sekolah di Jabodetabek dan menciptakan pengalaman edukatif yang interaktif bagi siswa. 

Melalui strategi sampling, tim promotor kami berhasil membagikan 10k+ pcs sampel dan murid-murid dapat mencoba langsung kelezatan dan manfaat KIN Yogurt.

Selain meningkatkan awareness, program ini juga berkontribusi pada penjualan, dengan lebih dari 80 karton KIN Yogurt terjual selama event. Pencapaian ini menunjukkan bahwa pendekatan edukatif yang dikemas dalam pengalaman interaktif tidak hanya memperkenalkan produk kepada siswa, tetapi juga mendorong ketertarikan dan keputusan pembelian.

30

Sekolah dijangkau

10k+ pcs

Sampel dibagikan

80+ karton

Terjual

20

Manpower

Other Case Studies

Open chat
Hello! I’m looking for event activation and outsourcing support, can you help?